IKF 2019

Belajar Finansial di Indonesia Knowledge Forum (IKF 2019)

Aku secara personal ngerasain banget bahwa beberapa tahun belakangan ini banyak orang Indonesia yang mulai melek finansial. Terbukti, berbagai festival atau bazaar yang diadaian oleh berbagai pihak sekarang mulai ramai!

Nah, minggu lalu itu yang aku rasain di salah satu forum atau bazaar yang aku datengin di salah satu pusat Jakarta. Ada Indonesia Knowledge Forum atau IKF 2019 yang diramaikan oleh berbagai institusi keuangan ternama Indonesia. Mulai dari bank, manajer investasi, dan asuransi (baik bancasurrance ataupun perusahaan asuransi).

Aku yang beberapa tahun terakhir memang nyemplung di bidang finansial, excited banget sih! Orang-orang yang dateng ke forum tersebut juga terlihat sangat antusias. Alasan lain lagi selain diramaikan oleh institusi keuangan, ada pula influencer seperti Raditya Dika dan ada Jouska. Kamu yang lagi demen investasi dan belajar finansial pasti tahu dong yang namanya Jouska…

Okay, let’s get started!

Tentang Indonesia Knowledge Forum (IKF 2019)

IKF 2019 atau Indonesia Knowledge Forum mungkin masih asing bagi sebagian orang. Gelaran ini adalah acara tahunan yang udah berlangsung selama delapan kali. Acara tersebut merupakan gelaran expo dan exhibition dari pelaku industri keuangan, ekonomi kreatif, dan teknologi yang diinisiasi oleh BCA Learning Center.

Di tahun 2019 ini, IKF mengangkat tema “Nurturing Mindset for The Next Era of Capital Culture”. Tema tersebut sejalan banget dengan pembicara-pembicara yang dihadirkan dan bahkan produk-produk yang ditampilkan di eksibisi tersebut.

Seperti yang aku bilang tadi, IKF 2019 diramaikan oleh influencer yang berhasil di bidang finansial. Mulai dari Raditya Dika yang memang sukses merintis karir sebagai influencer dan mendirikan usaha sendiri. Kemudian, ada pula Jouska yang kini menjadi konsultan finansial ternama di Indonesia.

Sayangnya, aku gak sempat ikutan forum diskusi dari Jouska. Hiks hiks. *Jouska idolaque~~~ padahal* Karena tempo hari aku dateng sudah mepet jam makan siang. Tapinya, aku sempet masuk ke forum diskusi Raditya Dika sih. Doi berbagi pengalamannya sebagai Youtuber dan membagikan rahasia suksesnya sebagai influencer. Dan~~~ ajib sih, forum diskusi Raditya Dika aseli ramai banget. Bisa kalian lihat di foto-foto aku di bawah ini.

Berburu Souvenir dan Produk Finansial

Cup Botol Minuman BCA

BCA Life

Selain mendapatkan ilmu soal finansial, aku gak lupa dong buat berburu souvenir dan produk finansial di Indonesia Knowledge Forum alias IKF. Ini dia penampakannya. Masih banyak lagi sih yang aku dapet, tapi gak aku bawa ke kantor.

Di IKF, aku mampir ke berbagai booth, baik dari perbankan maupun manajer investasi. Ada booth BCA, AIA, manajer investasi seperti Danareksa, dan sebagainya. Selain itu, aku juga sempat mampir ke booth bancasurrance-nya BCA Life buat tanya soal asuransi jiwa.

Nah, di antara booth tersebut, ada satu yang menarik perhatianku. Booth tersebut adalah WELMA BCA. Aplikasi investasi yang baru aja dirilis sama BCA.

Gimana sih itu?

Mencoba Aplikasi Investasi WELMA BCA

Aplikasi WELMA BCA 2019

Aplikasi WELMA BCA

WELMA adalah aplikasi WEALTH MANAGEMENT. Namanya memang berasal dari perpaduan istilah tersebut. Aplikasi mobile ini sudah bisa diunduh di AppStore atau Google Playstore. Lewat aplikasi tersebut, kita bisa membeli produk investasi, seperti reksadana, obligasi, dan termasuk juga edukasi asuransi.

Jadi, di sana, kita bisa membeli produk investasi, memantau portofolio investasi, dan juga mencari informasi produk asuransi terbaik buat kita. 

…dan aku udah unduh aplikasi WELMA dong! Tinggal belanja produk-produk investasinya aja. Termasuk juga mau lihat produk asuransi di WELMA. Untuk pendaftaran, kita butuh nomor kartu BCA kita aja dan ikuti instruksi pendaftaran di aplikasi tersebut.

Aku secara pribadi sih senang banget ya. Gak nyangka juga sih korporat sekelas BCA yang terbilang udah “tua” selalu inovatif. Setelah beberapa bulan lalu meluncurkan BCA Keyboard, sekarang BCA meluncurkan aplikasi manajer investasi.

Mantaps! 

Ditunggu gebrakan selanjutnya dari BCA!

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s